Lucky Strike Purple Boost, SPM Menthol Boost Pertama Dengan Fitur Purple Berry Capsule

Selamat malam,

Situasi beberapa kemarin hari yang sangat melelahkan, memaksa admin untuk tidak bisa menuliskan postingan yang bersifat marathon. Adapun kondisi pada hari ini yang membuat batin menjadi ragu, juga menghambat admin dalam menuliskan postingan yang bersifat marathon dalam waktu bersamaan. Hal ini didukung dengan adanya penurunan kognitif secara perlahan, menyebabkan admin juga bingung menentukan kata apa yang sesuai kala sedang mengetik tulisan di blog tercinta ini. Harap maklum.

Review kali ini merupakan review kedua setelah admin rehat sejenak, dimana review ini merupakan kelanjutan dari review Lucky Strike Cool Switch yang sudah admin tulis dua hari yang lalu. Adapun dua produk ini (Lucky Strike Cool Switch dan Lucky Strike Purple Boost) merupakan varian terbaru dari Lucky Strike yang ditargetkan untuk perokok millenial (dengan kisaran usia 18-30 tahun). Target dari konsumen rokok ini ialah seseorang yang menginginkan sesuatu hal bersifat kekinian dan tidak ingin ketinggalan tren terkini.

Saya tidak ingin menuliskan analisis pada kesempatan kali ini, dikarenakan untuk mempersingkat tulisan yang ada pada postingan, dan juga membuat pembaca lebih nyaman ketika membaca tulisan review yang saya buat ini. 

Adapun penjelasan singkat dari dua produk ini ialah kesemuanya memiliki kapsul pada bagian filter dari rokok ini. Hanya saja, pada review Lucky Strike Cool Switch sebelumnya hanya menggunakan fitur "Switch" rasa. Namun pada Purple Boost ini, hal yang sudah pasti ialah "Boost" rasa. Namun untuk lebih jelasnya akan saya mulai reviewnya sekarang.

Dimulai dari harga terlebih dahulu, harga rokok ini ialah Rp. 25.200 (bisa dibulatkan sekitar Rp. 25.000, cukai Rp. 29.725) dengan kuantitas isi sebesar 20 batang. Cukup mahal untuk kategori rokok saat ini, namun seakan terjangkau untuk hitungan SPM. Untuk harga sendiri saya beri nilai 6.5 dari 10.

Kemudian kita coba review kemasannya dengan seksama







Kemasan rokok ini menggunakan warna dasar hitam, ungu gelap, ungu muda, dan putih. Pada bagian depan dan belakang kemasan menggunakan warna latar dasar yakni hitam pekat. Di bagian kiri atas terdapat logo "Switch" button berwarna ungu yang melambangkan fitur utama yang ingin dibawa oleh rokok ini, yakni click. Bagian tengah terdapat semacam swoosh eternal circle berupa gabungan warna dari ungu tua, ungu muda, dan putih, yang diikuti dengan efek sinar di bagian kiri bawah dan kanan atas. Di bagian dalam objek tersebut terdapat elemen lingkaran berwarna ungu tua dengan adanya efek emboss halus, yang diikuti dengan empat lingkaran tipis yang juga memiliki efek emboss, dan lingkaran lain dengan adanya jarak sedikit renggang dengan model dan elemen yang sama. Bagian tengah kemasan terdapat tulisan LUCKY STRIKE dengan adanya warna berupa putih dan efek emboss yang cukup terasa. Di bagian kanan bawah terdapat tulisan PURPLE BOOST dengan warna ungu tua dan tanpa adanya emboss.

Bagian kanan, terdapat logo BAT dengan warna ungu, logo jagalah kebersihan, dan larangan jual. Dibawah barcode, terdapat tulisan 20 CLASS A CIGARETTES yang menandakan rokok ini termasuk Class A dan serupa dengan rokok SPM secara umum. Bagian kiri atas kemasan terdapat logo Luckies yang tertutupi pita cukai, tulisan LUCKY STRIKE berwarna ungu tua dan dilengkapi dengan elemen emboss, dan pada kadar tar serta nikotin menggunakan warna dasar putih tanpa bagian inner. Bagian atas kemasan terdapat logo Luckies yang dilengkapi dengan elemen emboss, logo "Switch" khas dari Lucky Strike, dan tulisan PURPLE BOOST. Bagian bawah terdapat tulisan LUCKY STRIKE berwarna ungu, dan logo PURPLE BOOST beserta tombol "Switch". Produk ini dibuat oleh PT Bentoel Prima, yang sementara saya duga karena fasilitas di PT BINI, Tbk. lebih mengutamakan produksi untuk ekspor. Untuk kemasan terkesan lebih baik dibandingkan dengan Cool Switch sebelumnya. Untuk kemasan sendiri saya beri nilai 9.75 dari 10.

Kemudian kita coba buka plastiknya dan kemasannya dengan seksama



Bagian inner hinge lid terdapat informasi konsumen dan juga layanan konsumen layaknya produk buatan Bentoel Group umumnya. Bagian inner frame menggunakan warna hitam pekat, dengan model layaknya produk Lucky Strike umumnya. Bagian foil sendiri menggunakan warna dasar silver, dengan model dot yang memiliki emboss halus, dan terdapat logo Luckies dengan adanya efek emboss halus.

Karena rokok ini mengandung menthol, maka tak selayaknya membuka foil dari rokok ini. Hal ini dikarenakan beberapa pabrikan mengaplikasikan menthol pada bagian foil-nya. Susunan batang rokok ini ialah 7 di depan, 7 di tengah, dan 7 di belakang yang secara susunan memiliki kuantitas sebesar 20 batang.

Kemudian kita coba tarik batang rokok-nya dengan seksama


Batang rokok ini memiliki panjang sebesar 84mm, dengan diameter sekitar 8.5mm atau lebih. Bagian batasan tipping paper, memiliki logo Lucky Strike berwarna silver, dengan diatasnya terdapat garis berwarna silver. Bagian tipping paper terdapat semacam tombol "Switch" yang bisa diartikan dua hal. Pertama ialah "Switch" rasa, dan kedua ialah "Boost" sensasi menthol yang sudah ada sebelumnya. Tombol ini berwarna ungu, dan model tidak berbeda jauh dengan Lucky Strike Cool Switch yang saya review sebelumnya. Perforasi laser pada rokok ini berjumlah satu baris, dengan model perforasi berupa strip dan cenderung memiliki lubang yang lebar. Hal ini dikarenakan pada rokok ini sudah mendapat treatment modifikasi tembakau, sehingga kadar rokok ini jauh lebih ringan meskipun tanpa adanya perforasi.

Kemudian kita coba rasakan rokok-nya dengan seksama


Ketika sebelum dibakar, rokok ini seakan mengeluarkan sensasi rasa menthol yang cukup kuat, dengan adanya sedikit sensasi fermented yang cukup baik. Namun ketika dibakar, rokok ini seakan mengeluarkan sensasi dingin yang seakan berada pada tingkatan menengah, dengan adanya sensasi rasa sedikit manis, dan sensasi fermented yang cenderung cukup pas dan tidak berlebihan. Sensasi menthol pada rokok ini berada rasio 40 sampai 60 persen, dengan kecenderungan rasa cenderung minty freezing. Sensasi rasa dingin ini seakan lebih baik ketimbang Lucky Strike Menthol Lights yang dulu pernah ada, dengan rasa yang seakan membuat nostalgia namun terkesan lebih baik. Tidak meninggalkan sensasi bitterness layaknya rokok berjenis American Blend secara umum.

Sensasi tembakau yang ada pada rokok ini terkesan dibuat lebih weak, dalam artian untuk mengakomodasi sensasi menthol yang ingin dibawa oleh rokok ini. Bila diteliti lebih jauh, secara karakter cukup balance dan sedikit earthy. Kandungan Tembakau Burley khas Lucky Strike cukup tergambar, dengan sedikit sensasi smoky dan manis, dan juga didukung dengan Tembakau Virginia yang memperkuat sensasi manis dari rokok ini. Bila dikeluarkan lewat hidung, cenderung terasa aroma halus dan intensitas tembakau yang ringan dan sensasi dingin cenderung terasa di rongga hidung. Sensasi tarikan cenderung ringan dan pas, harshness tidak ada, throat hit tidak ada sama sekali.

Durasi bakar rokok ini sekitar 7-8 menit tergantung bagaimana cara Anda menghisapnya. Aftertaste ketika sebelum diklik, cenderung minty segar, disertai adanya sedikit efek manis pada tenggorokan, dan juga efek fermented yang cenderung khas. Cenderung terkesan layaknya Lucky Strike Menthol Lights yang dulu ada, namun dengan sedikit improvisasi rasa.

Untuk mengaktifkan fitur "Boost" pada rokok ini, Anda cukup memposisikan jari jempol dan telunjuk kepada bagian yang sudah ditentukan sebelumnya layaknya gambar dibawah ini


Lalu, Anda cukup mendorong dua jari tersebut ke bagian yang sudah ditentukan hingga terdengar bunyi 'klik'. Lalu, Anda bisa merasakan sensasi Boost khas yang belum pernah ditemukan pada rokok umumnya di Indonesia. Sensasi ini saya rekomendasikan dinikmati ketika bakaran berada pada seperempat bagian layaknya gambar berikut


Ketika sudah diklik, sensasi rasa yang ditawarkan cenderung mengarah kepada sensasi Wildberry, ataupun sejenis dark berry yang agak kurang lazim ditemukan di Indonesia. Namun bila disamakan, agak sedikit mirip dengan berry yang ditawarkan oleh Esse Berry Pop. Sensasi pada awal hisapan sesudah diklik, cenderung agak lemah. Namun hal tersebut akan menguat pada hisapan kedua dan seterusnya. Intensitas menthol cenderung meningkat hingga angka 80 persen, tergantung kondisi bagaimana Anda menghisapnya. Sensasi berry ini dapat dirasakan dengan kuatnya sensasi aroma sweet dan sensasi rasa sour khas dari berry. Agak sedikit pahit bila sudah diklik, dikarenakan sensasi berry ini cenderung mengarah kepada dark berry yang tidak lazim ditemui di Indonesia. Cenderung memiliki sensasi layaknya permen tetapi tidak mengandung pemanis apapun. 

Sensasi tembakau cenderung tertutupi secara drastis ketika sudah mengklik kapsul dari rokok ini. Tidak ditemukan sensasi khas tembakau dari rokok ini. Bila dikeluarkan lewat hidung, cenderung mengeluarkan aroma berry yang khas, disertai adanya rasa dingin pada rongga hidung. Tarikan cenderung sama saja dan ringan, harsh tidak ditemukan, dan throat hit cenderung tidak ada. Durasi bakar ketika diklik sekitar 6-7 menit tergantung bagaimana cara Anda menghisapnya. Aftertaste ketika sudah diklik cenderung ada sedikit aroma manis dari berry, sensasi sedikit sour di rongga mulut, dan sensasi dingin yang intens dan bertahan sangat lama.

Namun kelemahan dari rokok ini ialah, ketika bakaran mendekati tipping paper cenderung mulai terasa sensasi chemical taste. Dan ketika diklik, sensasi rasa yang dihasilkan bagi sebagian orang akan merasa seakan bahwa sensasi berry yang dihasilkan bersifat artifisial atau buatan. Bagi Anda yang berharap sensasi berry ini akan manis, maka ini bukan jawabannya. Dan juga, ketika kondisi sudah diklik, bagi sebagian orang akan merasa agak pahit dan terkesan chemical taste. Meskipun begitu, intensitas buah ini seakan lebih baik ketimbang Camel Activate Purple Mint. Untuk rasa sendiri saya beri nilai 9.2 dari 10.

KESIMPULAN

Dengan sensasi Wildberry atau dark berry yang terkesan unik, sensasi dingin yang menurut saya sangat berbeda dengan rokok Boost kebanyakan, dan sensasi rasa yang lebih intens ketimbang kompetitor membuat rokok ini seakan lebih unggul ketimbang beberapa rokok sejenis yang sudah saya coba sebelumnya. Namun kelemahan rokok ini ialah sensasi rasa yang terkadang terkesan chemical taste bagi sebagian orang, sensasi rasa berry yang terkadang agak pahit dan terkesan artifisial, dan bagi orang yang mengharapkan sensasi manis pasti tidak akan dapat pada rokok ini. Untuk distribusi sendiri sepertinya saat ini sudah mudah ditemukan pada Modern Trade semisal Indomaret atau Alfamart, mungkin retail lain menyusul. Overall, saya memberi nilai rokok ini 8.48 dari 10. Artinya, saya merekomendasikannya bagi Anda yang menginginkan sensasi Boost yang unik dan memang pada dasarnya Anda merupakan perokok SPM. Namun bagi Anda yang pada dasarnya perokok SKM dan tidak suka sensasi dingin sangat kuat, maka saya tidak merekomendasikannya.

Demikian postingan saya kali ini. Bila ada pertanyaan silahkan email saya, mention saya di @ReviewRokok, like Page Facebook blog ini di fb.me/ReviewRokok
hubungi saya via WhatsApp di tombol diatas serta add ID Line saya yakni reviewrokok. Sekian dan terima kasih.